Gina Rinehart Hasilkan Rp 5,4 Juta per Detik
Jakarta - Gina Rinehart dinobatkan menjadi wanita terkaya di dunia. Pengusaha tambang asal Australia ini menghasilkan AUD 600 atau sekitar Rp 5,4 juta per detik (AUD 1=Rp 9.000).
Dikutip dari BBC, Sabtu (26/5/2012), majalah bisnis terkemuka BRW mengemukakan nilai kekayaan Gina saat ini mencapai AUD 29 miliar atau US$ 23 miliar, sekitar Rp 207 triliun.
Wanita berumur 58 tahun ini berhasil meningkatkan kekayaannya dengan pesat dalam setahun terakhir ini. Dikatakan BRW, dari bisnis tambang bijih besinya, Gina meraup AUD 52 juta per hari, AUD 1 juta per setengah jam, dan AUD 600 per detiknya.
Peningkatan kekayaan Gina diraup karena bisnis tambang yang dia tekuni, apalagi harga bijih besi terus meningkat tajam dalam 6 bulan terakhir.
Lewat kekayaannya tersebut, Gina mengalahkan Christy Walton dengan nilai kekayaan US$ 25 miliar. Christy merupakan pengusaha kaya AS yang mempunya jaringan bisnis ritel Wal Mart.
Gina juga dikenal dengan kontroversinya yang menentang kebijakan pemerintah soal pengenaan pajak bagi perusahaan tambang oleh pemerintah Australia.
Gina yang mewarisi aset pertambangan dari ayahnya, Lang Hancock pernah menghadapi gugatan dari anaknya. Tiga dari 4 anaknya telah mengajukan gugatan hukum terhadap Rinehart untuk operasional dari kekayaan keluarga dan kemungkinan kontrol dari sebagian kekayaannya akan diambil.
(dnl/dnl) (Sumber: http://finance.detik.com)
Dikutip dari BBC, Sabtu (26/5/2012), majalah bisnis terkemuka BRW mengemukakan nilai kekayaan Gina saat ini mencapai AUD 29 miliar atau US$ 23 miliar, sekitar Rp 207 triliun.
Wanita berumur 58 tahun ini berhasil meningkatkan kekayaannya dengan pesat dalam setahun terakhir ini. Dikatakan BRW, dari bisnis tambang bijih besinya, Gina meraup AUD 52 juta per hari, AUD 1 juta per setengah jam, dan AUD 600 per detiknya.
Peningkatan kekayaan Gina diraup karena bisnis tambang yang dia tekuni, apalagi harga bijih besi terus meningkat tajam dalam 6 bulan terakhir.
Lewat kekayaannya tersebut, Gina mengalahkan Christy Walton dengan nilai kekayaan US$ 25 miliar. Christy merupakan pengusaha kaya AS yang mempunya jaringan bisnis ritel Wal Mart.
Gina juga dikenal dengan kontroversinya yang menentang kebijakan pemerintah soal pengenaan pajak bagi perusahaan tambang oleh pemerintah Australia.
Gina yang mewarisi aset pertambangan dari ayahnya, Lang Hancock pernah menghadapi gugatan dari anaknya. Tiga dari 4 anaknya telah mengajukan gugatan hukum terhadap Rinehart untuk operasional dari kekayaan keluarga dan kemungkinan kontrol dari sebagian kekayaannya akan diambil.
(dnl/dnl) (Sumber: http://finance.detik.com)